Spiga

Dewalinux Eiffel

Setelah melalui tahap development dan tahap testing, dan dilakukan perbaikan di sana-sini, Dewalinux-Eiffel (stabil) dirilis pada tanggal 13 Mei 2008






Mengapa Eiffel?


Dewalinux terbaru ini dinamakan Eiffel, karena hampir sepenuh pengerjaannya dilakukan di Paris, Perancis, oleh Kepala Tim Pengembang Dewalinux, Sudarko, yang tengah bergabung dengan tim penelitian internasional di bidang kimia di salah satu universitas di ibukota Perancis tersebut. Eiffel dipilih karena merupakan salah satu landmark dan icon kota Paris paling terkenal di dunia, selain gereja Notre Damme, monumen Arc de Triomphe, Chams Ellysees, dan tentu saja musium Louvre.


Yang Baru di Dewalinux-Eiffel


Dewalinux-Eiffel memiliki beberapa hal baru dari versi sebelumnya: Dewalinux Rencong, antara lain:
  • Merupakan remaster dari Ubuntu Hardy Heron, menggantikan Ubuntu Gutsy Gibbon
  • Tampilan a la Windows Vista
  • Menggunakan default Gnome sebagai desktop manager, menggantikan lxp-icewm
  • Sudah menyertakan Compiz Fussion sebagai desktop effect
  • dll
(Windows & Vista adalah merek terdaftar milik Microsoft Corp.; Linux adalah merek dagang terdaftar milik Linus Torvalds; Ubuntu dan Canonical adalah merek dagang terdaftar milik Canonical Ltd; Merek dagang dan hak cipta lain yang dirujuk catatan ini adalah kepunyaan masing-masing pemiliknya).


Download Dewalinux-Eiffel

Untuk mendownload Dewalinux-Eiffel, silakan klik salah satu link berikut: UGM FOSS-ID XDRIVE ADRIVE

Akhirnya: Selamat menikmati! Untuk komentar, silakan kirim email ke Tim Dewalinux ( dewalinux@gmail.comThis e-mail address is being protected from spam bots, you need JavaScript enabled to view it ). Seluruh komentar akan dipergunakan untuk kepentingan perbaikan Dewalinux. Mercy!


Sumber : http://www.dewalinux.web.id



Dewalinux Eiffel 2
Menggunakan berbagai kritik dan masukan, Tim Dewalinux merilis perbaikan untuk Dewalinux Eiffel (2.0), yaitu versi 2.1 (desktop)




Beberapa perubahan di versi 2.1 ini dari versi sebelumnya (2.0) :
Menggunakan Ubuntu Hardy-Heron 0804.1 yg telah menggunakan kernell Linux terbaru (*.19) menggantikan ubuntu 0804
Mozilla Firefox 3 menggantikan Firefox 3 Beta
Splash screen Dewalinux menggantikan Ubuntu
Wallpaper baru
Aplikasi pemutar filem vlc disertakan

Untuk download (gratis), silakan klik di sini.
Setelah download, silakan cek kelengkapan file downloadnya di sini.

Terima kasih yg sebesar-besarnya untuk seluruh perhatian, saran dan kritik dari rekan-rekan pengguna, terutama dari Baladewa.. Kami tetap menunggu kontribusi berupa saran dan kritik.

0 komentar:

 
Seorang sahabat adalah yang dapat mendengarkan lagu didalam hatiMu dan akan menyanyikan kembali tatkala kau lupa akan bait-baitnya.